Semangat Mengembangkan Peternakan Rakyat
Alhamdulillahirabil’alamin, puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT yang karena rahmat‐NYA kami senantiasa berada dalam semangat menyebar kebaikan. Pelaksanaan Kurban 1435 telah tertunaikan dengan baik, lancar dan sukses, menyisakan kenangan dengan berbagai cerita bahagia karena mampu menjadi sarana terjalinnya nilai nilai persaudaraan antara pekurban dengan masyarakat di desa. Kurban tahun ini sudah berlalu kini saatnya untuk kembali melanjutkan cita‐cita besar untuk menggapai visi membangun dan mengembangkan peternakan lokal melalui inovasi cerdas dibidang peternakan khususnya peternakan ambing domba. Cita‐cita besar ini mulai menampakan harapan di akhir tahun ini dimana Sahabat Ternak yang berkolaborasi dengan Negeri Ternak Indonesia dan bersinergi dengan Perhutani KPH Tuban bersepakat untuk menggunakan sebagian lahan perhutani yang dimanfaatkan untuk pengembangan peternakan. Peternakan yang sedang dibangun ini mengusung ide dan konsep yang sangat jelas, yaitu sebuah usaha pengembangan peternakan yang lebih dari sekedar beternak. Ada dua konsep yang menjadi ide pengembangan peternakan oleh Sahabat Ternak dan Negeri Ternak Indonesia di kota Tuban, yang pertama yaitu konsep edukasi peternakan yang diwujudkan dengan pembangunan area sentra peternakan dengan nama “Sekolah Negeri Ternak” dan yang kedua konsep pemberdayaan peternak yang diwujudkan melalui pembangunan korporasi peternakan rakyat.
Konsep edukasi peternakan melalui pembangunan area sentra peternakan yang didirikan di atas lahan kurang lebih 1 ha, kedepannya area ini akan di gunakan sebagai wilayah inti yang terintegrasi dengan nama “Sekolah Negeri Ternak”, terdiri atas lokal perkandangan yang menjadi fungsi atas kegiatan sekolah lapang peternakan baik untuk belajar beternak, bisnis ternak maupun untuk mempelajari program pemberdayaan masyarakat berbasis ternak. Selain itu juga berfungsi untuk kunjungan wisata maupun riset dibidang peternakan ataupun kegiatan yang terkait. Konsep pemberdayaan peternak yang diwujudkan melalui pembangunan korporasi peternakan rakyat menuntut komitmen Sahabat Ternak dan Negeri Ternak Indonesia untuk membangun korporasi peternakan rakyat yang terbaik di Indonesia dengan target populasi kambing domba 5.000 ekor yang dapat memberdayakan minimal 500 KK dalam kurun waktu 3 tahun kedepan. Upaya Melibatkan dan menggandeng para peternak lokal mutlak di perlukan mengingat potensi kebutuhan yang sangat tinggi dan potensi peternak “gurem” lokal yang bagus dalam budidaya apabila didampingi dengan baik.
Kedua konsep diatas menjadi motivasi besar yang mendorong kami untuk senantiasa berfikir, bekerja dan mengevaluasi diri setiap saat, karena dalam pandangan dan penilaian kami sektor peternakan di negeri ini sangat potensial mengingat tingginya kebutuhan masyarakat khususnya untuk konsumsi dan ibadah.
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!